Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pelantikan DPK HKTI Situbondo, Lia Istifhama : Berharap Bisa Memperlancar Perekonomian Wilayah Situbondo

Editor : Eko Asmoro  |. 21:15 WIB

Dok.newspantau/secara simbolis penyerahan atribut PTHKTIjatim ke DPK Situbondo.

SITUBONDO, NEWS PANTAU -- Akhirnya DPK Perempuan Tani Kabupaten Situbondo resmi dilantik oleh DPP Perempuan Tani Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Provinsi Jawa Timur Lia Istifama pada Selasa (1/12/20) di Biru Daun Situbondo.

Hadir pula Plh. Bupati Situbondo, H. Saifullah, sekertaris HKTI Provinsi Jawa Timur Budi Agustomo, Kapolres Situbondo, dan Dandim Situbondo.

Kehadiran para tamu tersebut menandakan jika acara pelantikan yang dilangsungkan DPK Perempuan Tani Kabupaten Situbondo berjalan sukses dan lancar.

Dok.newspantau/Eko.
Lia Istifhama berharap selepas pelantikan ini, DPK Perempuan Tani Kabupaten Situbondo semoga bisa lebih berkembang lagi dengan semangat perempuan tani. Karena perempuan tani selama ini juga turut aktif membantu memperlancar roda perekonomian di Situbondo.

“Saya berharap semoga selepas ini, kalian bisa lebih berkembang memajukan pertanian di Situbondo. Tentu dengan semangat para perempuan tani,” tuturnya.

Dok.newspantau/eko

Saifullah selaku Plh. Bupati Situbondo turut mengapresiasi acara pelantikan itu. Ia berharap agar para perempuan tani mampu menjadi sosok percontohan di Situbondo, terutama soal ekonomi pertanian.

Di samping itu, para perempuan anggota DPK Perempuan Tani Kabupaten Situbondo diharapkan bisa menjadi pembimbing dan percontohan bagi para petani di tempat tinggalnya.

Esyi Lussanti sebagai ketua Perempuan Tani Situbondo mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu yang hadir. Ia tak lupa meminta dukungan dari semua kalangan untuk membantu setiap program kerja yang nantinya akan dijalankan.

Dok.newspantau/video menarik untuk disimak, HKTI pusat nasional

Esyi juga mengatakan “pelantikan ini merupakan titik awal perempuan tani Situbondo bangkit. Ia berjanji akan membawa Perempuan Tani Situbondo ke depannya bisa lebih bersinergi dan kompak satu sama lain,” tandasnya.(eko@rr).

HUT JATIM KE -75
T